Saat memilih parfum baru untuk menambah koleksi, seringkali muncul kebingungan. Akhirnya, pilihan parfum pun selalu jatuh pada merk dan aroma yang sama. Memilih parfum dari sekian banyak pilihan aroma memang agak sulit. Untuk mempermudahnya, ikuti trik berikut.
1. Mencoba dengan bijak
Hindari mengendus secara berturut-turut lima aroma parfum yang berbeda. Hal itu justru akan membuat Anda pusing dan tidak bisa membedakan dengan tepat. Untuk mencoba aroma parfum, sebelum menghirup parfum lain, netralkan dulu penciuman Anda. Caranya dengan memberikan jeda waktu dan mencium kaus Anda yang mengeluarkan aroma tubuh sendiri.
"Aroma tubuh sendiri adalah penawar yang sempurna," kata Shelley Callaghan, Direktur kreatif dan dan pemilik toko parfum, Antica Farmacista Perfume, seperti VIVAnews kutip dari Self.
2. Semprotkan parfum pada titik yang tepat
Untuk mencobanya, jangan langsung mencium dari botol. Semprotkanlah pada pergelangan tangan dan siku dalam. Biarkan beberapa menit hingga parfum meresap ke dalam kulit, dan jangan mengosoknya.
"Menggosok dapat mengurai molekul, sehingga aromanya berubah," kata Callaghan. Hal ini juga untuk mengetahui reaksi kulit Anda pada parfum.
3. Simpan dengan benar
Banyak wanita mengeluhkan aroma parfum yang berubah. Hal itu bukan selalu disebabkan karena memilih kualitas parfum yang buruk, tetapi juga salah dalam penyimpanan. Hindari menyimpan parfum dalam tempat yang panas dan terkena cahaya matahari secara langsung.
"Cahaya matahari dan panas bisa merubah formula warna dan aroma dari parfum," kata Kilian Hennessey, pemilik "Kilian Perfumes" di Paris. Simpanlah botol di tempat yang dingin, tetapi bukan di ruangan yang lembap seperti kamar mandi.
1. Mencoba dengan bijak
Hindari mengendus secara berturut-turut lima aroma parfum yang berbeda. Hal itu justru akan membuat Anda pusing dan tidak bisa membedakan dengan tepat. Untuk mencoba aroma parfum, sebelum menghirup parfum lain, netralkan dulu penciuman Anda. Caranya dengan memberikan jeda waktu dan mencium kaus Anda yang mengeluarkan aroma tubuh sendiri.
"Aroma tubuh sendiri adalah penawar yang sempurna," kata Shelley Callaghan, Direktur kreatif dan dan pemilik toko parfum, Antica Farmacista Perfume, seperti VIVAnews kutip dari Self.
2. Semprotkan parfum pada titik yang tepat
Untuk mencobanya, jangan langsung mencium dari botol. Semprotkanlah pada pergelangan tangan dan siku dalam. Biarkan beberapa menit hingga parfum meresap ke dalam kulit, dan jangan mengosoknya.
"Menggosok dapat mengurai molekul, sehingga aromanya berubah," kata Callaghan. Hal ini juga untuk mengetahui reaksi kulit Anda pada parfum.
3. Simpan dengan benar
Banyak wanita mengeluhkan aroma parfum yang berubah. Hal itu bukan selalu disebabkan karena memilih kualitas parfum yang buruk, tetapi juga salah dalam penyimpanan. Hindari menyimpan parfum dalam tempat yang panas dan terkena cahaya matahari secara langsung.
"Cahaya matahari dan panas bisa merubah formula warna dan aroma dari parfum," kata Kilian Hennessey, pemilik "Kilian Perfumes" di Paris. Simpanlah botol di tempat yang dingin, tetapi bukan di ruangan yang lembap seperti kamar mandi.
0 komentar:
Posting Komentar